More than just Travel. But also Cultures, Friendship, and Experiences

Wednesday 23 March 2016

Kopdar Maret Part 2 - BPS Dari Hati Ke Hati

Teman-teman Backpacker Semarang sering bertanya tentang kegiatan-kegiatan yang sering diadakan oleh Backpacker Semarang. Banyak kegiatan yang telah diadakan oleh teman-teman Backpacker Semarang, salah satunya adalah TripHore. Dalam waktu dekat, Backpacker Semarang akan mengadakan TripHore 7. Namun, untuk kapan dan dimananya belum diputuskan. TripHore 7 menjadi salah satu bahasan dalam Kopdar Maret Part 2.

Kopdar Maret Part 2, Citragrand, 21 Maret 2016

Kopdar Maret Part 2 diadakan pada tanggal 21 Maret 2016 di Citragrand. Kopdar dihadiri oleh 25 orang. Ini pertama kalinya kita mengadakan kopdar di Citragrand. Lingkungannya asri, bersih dan ada live music juga. Kopdar kali ini bertema “BPS dari hati ke hati”. Di kesempatan ini, semua peserta kopdar diperbolehkan menyampaikan ide, gagasan dan harapan untuk Backpacker Semarang. Diharapkan dengan adanya ide dan gagasan baru berguna untuk kemajuan Backpacker Semarang. Kemudian dilanjutkan dengan sharing info tentang TripHore 7.

Pasti banyak yang masih belum tahu tentang TripHore itu seperti apa. Yang pasti TripHore bukan nama sebuah makanan atau sebuah judul nyanyian yaa. TripHore merupakan kegiatan camping ceria ala Backpacker Semarang. Tujuan kegiatan TripHore adalah untuk menjalin silaturahmi dan keakraban antar sesama anggota dan semua peserta kegiatan TripHore. Kegiatan TripHore terbuka untuk umum. Tidak hanya anggota yang sering kumpul aja, tapi juga untuk siapa aja yang belum pernah ikut kegiatan Backpacker Semarang boleh ikut dan gabung acara TripHore. TripHore diadakan sebanyak 2x dalam satu tahun dan yang pasti diadakan pada hari Sabtu-Minggu. Backpacker Semarang telah mengadakan 6x TripHore. TripHore 6 diadakan di kawasan Candi Gedong Songo, kab. Semarang pada tanggal 19-20 September 2015. Selanjutnya dalam waktu dekat akan diadakan TripHore 7. Sedikit bocoran yaa buat konsep acara TripHore 7.

TripHore 6 Backpacker Semarang, Candi Gedong Songo 19-20 September 2016

Rencana TripHore 7 akan diadakan pada bulan Mei. Sedangkan untuk tanggalnya masih dicocokan dengan agenda lainnya. Konsep atau tema TripHore 7 adalah live in. Live in disini berarti kita mengadakan acara TripHore sekaligus membaur dengan warga sekitar lokasi TripHore. Ada beberapa usulan dari teman-teman untuk lokasi TripHore 7. Semua tempat masih jadi pertimbangan pengurus Backpacker Semarang. Kriteria untuk lokasi TripHore 7 adalah sebagai berikut:

1.   Lokasi ada di kota Semarang dan sekitarnya (kab. Semarang, Kendal, Demak).
2. Lokasi diharapkan sebuah desa atau dusun.
3. Lokasi dekat dengan tempat wisata.
4. Lokasi terdapat banyak anak kecil dan karang taruna.

Bagi teman-teman yang memiliki informasi sebuah lokasi dengan kriteria diatas bisa diinfokan kepada pengurus Backpacker Semarang melalui email di backpackersemarang@gmail.com atau melalui kolom komentar di bawah artikel ini.

Dalam TripHore kali ini, kita juga bakal melakukan kegiatan bakti sosial (baksos) di desa tersebut. Baksos akan diberikan salah satunya dalam bentuk buku bacaan untuk anak-anak. Tidak harus buku baru, namun buku-buku yang masih layak baca. Siapa saja boleh menyumbangkan buku. Bagi yang berminat untuk menyumbangkan buku bisa menghubungi pengurus Backapacker Semarang melalui email. Selain itu, dalam kegiatan TripHore 7 juga akan diadakan games atau permainan yang melibatkan anak-anak kecil yang ada di desa tersebut. Games ini bertujuan untuk mengembangkan potensi yang ada di dalam diri anak-anak tersebut sekaligus sebagai hiburan bagi anak-anak.

Kurang lebih seperti itu konsep acara TripHore 7 yang akan diadakan pada bulan Mei 2016. Konsep TripHore 7 berbeda sekali dengan semua TripHore yang pernah diadakan. Kita tidak hanya menjalin keakraban sesama anggota Backpacker Semarang, namun juga bermanfaat bagi warga sekitar lokasi TripHore. Jadi kalian harus ikut TripHore 7. Malam di Citragrand semakin larut, tidak terasa jarum jam menunjukan pukul 21:30. Semua tidak terasa karena obrolan yang seru. Acara kopdar ditutup oleh kakak Alim selaku koordinator. Sebelum berpisah, kita menyempatkan waktu untuk berfoto bersama. Sampai jumpa diacara selanjutnya.

Wednesday 9 March 2016

Kopdar Maret - Blogging

Hai guys, udah pernah nulis catatan perjalanan di sebuah blog? Kalo belum, buruan bikin blog dan tulis semua catatan perjalananmu di blog pribadimu. Jadilah seorang travel blogger. Begitulah kata kak Mia - jejakjelata.com. Menurut kak Mia, dengan menjadi seorang travel blogger kita bisa melakukan sebuah perjalanan secara gratis dan menghasilkan uang sebagai pemasukan juga. Itu sebagian manfaat yang bisa didapat ketika kita menjadi seorang travel blogger. Tentu saja masih ada manfaat lainnya. Seperti yang disampaikan kak Mia dalam acara Kopdar Maret Backpacker Semarang.

Foto Bareng Setelah Kopdar *cheers*

Kopdar Maret Backpacker Semarang dilaksanakan pada hari Senin, 7 Maret 2016 di Gedung PIP Balaikota Semarang. Dalam kopdar kali ini, tema yang dibahas adalah Blogging. Sedangkan untuk pembicaranya adalah kak Mia Kamila. Kak Mia merupakan seorang travel blogger dengan alamat blog jejakjelata.com. Kopdar kali ini diikuti oleh sekitar 20 orang. Baik yang udah sering datang, maupun baru pertama kali ikut kopdar.

Kak Mia sedang menjelaskan materi

Dalam kesempatan ini Kak Mia tidak bercerita tentang bagaimana membuat sebuah blog, karena hal itu bisa dicari sendiri di google. Kak Mia memberikan tips bagaimana membuat sebuah konten dalam blog. Tidak hanya sebuah konten, namun konten yang bisa menarik minat pembaca untuk membaca catatan perjalanan atau artikel yang telah kita tulis. Berikut beberapa hal  yang dapat dilakukan untuk memikat pembaca untuk membaca artikel kita:
1.       Buat lead (paragraf pertama, 2-3 kalimat) yang nendang.
2.       Perkuat karakter (siapa dia, apa sifatnya, seperti apa pemikirannya, apa perannya dalam tulisan,dll)
3.       Hindari awalan yang klise
4.       Bawa pembaca ke tengah situasi cerita
5.       Buka dengan dialog yang menarik.

Kak Mia sedang menjawab pertanyaan dari peserta kopdar

Selain itu, kak Mia juga bercerita tentang manfaat yang bisa didapat ketika seseorang menjadi seorang travel blogger. Mulai dari wisata dan akomodasi gratis, disponsori sebuah brand, hingga mendapatkan uang dari karya tulisannya. Kak Mia juga menambahkan bahwa blog kita menjadi ramai dengan pembaca  bisa dilakukan dengan cara join komunitas, blog walking, share link ke media sosial, konsisten menulis dan optimalkan SEO (Search Engine Optimazation).

Banyak teman-teman Backpacker Semarang yang mengajukan pertanyaan mengenai blogging kepada kak Mia. Banyak teman-teman Backpacker Semarang yang berminat untuk menuliskan catatan perjalanan mereka ke dalam blog. Bahkan beberapa sudah memiliki blog dan selalu di-update. Seperti kak Dhevi, kak Rivai, dan kak Tebeh. Bagi teman-teman yang tidak bisa ikut kodar jangan khawatir, karena materi Kopdar Maret Backpacker Semarang bisa dibaca disini.

Saturday 9 January 2016

Kalender Event Jawa Tengah Tahun 2016

Selamat Tahun Baru 2016. Ga kerasa sekarang kita udah di tahun 2016 nie. Setelah mengarungi tahun 2015 dengan berbagai destinasi wisata. Ada yang di dalam negeri, ada yang keluar negeri. Yang penting kita menikmatinya. Oyaa, jangan lupa didokumentasikan yaa. Baik berupa foto maupun dalam bentuk tulisan. Agar kenangannya bisa bertahan lebih lama dan bisa jadi cerita di masa depan. *tsaah*


Tahun 2016 *Dua Ribu Enam Belas*, kalian sudah ada rencana kemana aja? Sama siapa aja? Pasti sudah ada rencana khan. Kalo belum ada, aku bakal ngasih info tentang event-event wisata Jawa Tengah tahun 2016. Mulai dari bulan Januari hingga bulan Desember 2016. Kalender event ini disusun oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Tengah.

Perayaan Hari Waisak di Candi Borobudur (sumber: http://www.babatpost.com/2015/05/28/5699-borobudur-siap-gelar-perayaan-waisak-2015.html)

Seperti tahun-tahun sebelumnya, beberapa event utama masih menjadi andalan untuk menarik minat wisatawan-wisatawan untuk berkunjung ke Jawa Tengah. Event-event tersebut antara lain adalah peringatan Hari Raya Waisak, Dieng Culture Festival, Semarang Night Festival, Solo Batik Festival, Parade Seni Jawa Tengah, dan Borobudur International 10K. FYI, event Borobudur International 10K tahun 2015 diikuti oleh lebih dari 16.000 peserta. Bahkan Gubernur Jawa Tengah, Bapak Ganjar Pranowo juga ikut serta dalam event tersebut.

Borobudur International 10K (sumber: http://www.dutawisata.co.id/internasional-borobudur-10k-dan-half-marathon-2015/

Peringatan Hari Raya Waisak pada tahun 2016 jatuh pada tanggal 22 Mei 2016. Sedangkan event Dieng Culture Festival akan diadakan pada tanggal 6-8 Agustus 2016. Event Semarang Night Carnival akan diadakan pada tanggal 3 Mei 2016. Solo Batik Carnival akan diselenggarakan pada tanggal 22-24 Juli 2016. Parade Seni Jawa Tengah akan diadakan pada bulan Agustus. Event ini diadakan dalam rangka memperingati Hari Jadi Provinsi Jawa Tengah yang diperingati setiap tanggal 14 Agustus. Untuk event Borobudur International 10K akan diadakan pada bulan November 2016.

Dieng Culture Festival (photo by Dudud Adja)

Selain event utama, ada beberapa event pendukung yang tidak kalah seru. Mulai dari Pasar Imlek Semawis di kawasan Pecinan, kota Semarang (5-7 Februari 2016), Festival Perahu Naga yang akan diadakan di Pantai Teluk Penyu, kab. Cilacap (26-27 Maret 2016), Grebeg Gethuk di kota Magelang (April 2016), Loempia Jazz di kota Semarang (Mei 2016), Mangkunegaraan Performing Art di Pura Mangkunegara, kota Surakarta atau Solo (15-16 Mei 2016), Festival Kota Lama, kota Semarang (September 2016), hingga Pekan Batik Internasional di Pekalongan (2-5 Oktober 2016).

Selain event-event  yang aku sebutkan diatas, masih banyak event-event yang akan digelar di kota dan kabupaten yang ada di Provinsi Jawa Tengah. Sekarang sudah tahu khan event-event yang akan diadakan di Jawa Tengah. Jadi tunggu apalagi, Ayo kita kunjungi Jawa Tengah. Calender Event Jawa Tengah 2016 bisa di download disini.

Penulis : Rivai Hidayat
Twitter : @rivaihidayat
Blog : rivaihidayat.blogspot.com

Friday 18 December 2015

Njujug Semarang, Ndaaa...!!!

Panasnya kota Semarang ternyata tidak menyulutkan semangat dan antusias para peserta dan panitia untuk memeriahkan acara Njujug Semarang, Ndaaa…!!! Acara ini diadakan dalam rangka merayakan Happy 3rd Anniversary Backpacker Semarang yang jatuh pada tanggal 27 November. Semua peserta telah berkumpul sesuai dengan tim yang sudah ditentukan. Sebelum acaranya dimulai, kak Uchup akan mem-briefing tentang petunjuk dan aturan main dalam acara ini.

Sebagian Panitia Njujug Semarang, Ndaaa...!!!

Setelah di-briefing oleh kak Uchup, setiap tim langsung memulai perjalanan sesuai dengan petunjuk yang ada di peta. Perjalanan pertama dimulai dari tempat meeting point yang berada di Masjid Baiturahman menuju Pos 1, yaitu di Eiger Store yang terletak di Jalan Brigjen Sudharto Semarang. Namun sebelum menuju pos tersebut, peserta diarahkan untuk menuju check point di Taman Pandanaran dan Taman Menteri Supeno. FYI, semua lokasi tidak disebutkan dalam peta. Setiap tim hanya diberikan petunjuk yang bisa didapatkan di setiap pos yang mereka datangi.

Sesampainya di Pos Eiger Store, setiap tim akan disambut oleh kak Erry dan kak Anggi. Mereka berdua akan memberikan tantangan berupa permainan asah otak. Untuk mendapatkan petunjuk ke pos selanjutnya, setiap tim diharuskan untuk menyelesaikan tantangan tersebut. Selain itu, mereka juga harus berfoto dengan produk yang ada di store, kemudian foto tersebut di-upload ke instagram mereka. Tidak sedikit tim yang kesulitan untuk menjawab soal-soal tersebut. Mereka memanfaatkan gadget mereka untuk mencari jawabannya. Untuk menuju pos ini, tim-tim menggunakan cara-cara yang berbeda. Ada tim yang naik angkutan umum, menumpang atau hitchhiking kendaraan lain, bahkan ada tim yang jalan kaki menuju pos ini.

Setelah di pos Eiger Store, pos selanjutnya adalah Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT). Semua petunjuk untuk mencapai pos ini dengan mudah dipecahkan oleh setiap tim. Untuk mencapai pos ini, hampir semua tim menggunakan cara numpang atau hitchhiking mobil pick-up. Di pos ini, ada kak Fandi dan kak Tita yang akan memandu tantangan di pos ini. Tantangan di pos ini adalah corong bola. Masing-masing anggota tim diharuskan mencari bola dengan memakai corong yang dipake diwajah peserta. Peserta nampak kesulitan untuk mencari bola tersebut. Selain ada tantangan, setiap tim juga diberikan kesempatan untuk melihat Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT) dari menara masjid. Menara MAJT memiliki ketinggian 99 meter. Setelah menyelesaikan tantangan, setiap tim diberi petunjuk untuk menuju pos selanjutnya.

“Selamat datang di Pos Taman Sri Gunting”, sapa kak Ache a.k.a Raissa kepada setiap tim yang telah sampai di pos tersebut. Setelah istirahat sejenak, setiap tim akan diberi tantangan yang telah disiapkan oleh kak Raissa dan kak Nanang. Tantangannya adalah…..(*dengdeng…dengdeng*) bermain puzzle *yeaayyy. Setiap tim akan menyusun puzzle yang bergambar tempat wisata yang ada di kota Semarang. Keliatannya sih gampang, tapi banyak yang kesulitan menyusun kepingan puzzle-puzzle tersebut. Di pos ini, panitia juga menyediakan makan siang untuk semua peserta. Cuaca yang sejak tadi mendung akhirnya hujan juga. Banyak tim yang memilih untuk istirahat dulu sambil menunggu hujan reda. Namun ada tim yang sudah melanjutkan perjalanan ke pos selanjutnya setelah mereka menerima petunjuk untuk menuju pos selanjutnya.

Tantangan menyusun Puzzle

Meskipun hujan, para peserta tetap semangat untuk menyelesaikan setiap tantangan yang diberikan panitia. Seperti tim Putu Ayu, tim yang beranggotakan kak Yoko, kak Didi dan dek Atta ini sudah sampai di pos Lawang Sewu. Pos Lawang Sewu merupakan pos setelah pos Taman Sri Gunting. Di pos Lawang Sewu ada kak Tanto dan Kak Anis yang akan memberikan tantangan. Tantangannya adalah *taraa…taraaa* All About Lawang Sewu. Tantangan ini berupa menjawab pertanyaan-pertanyaan yang berhubungan dengan Gedung Lawang Sewu. Setiap tim akan diberikan waktu untuk mencari jawabannya di dalam gedung Lawang Sewu. Beberapa tim meminta bantuan kepada petugas yang ada untuk mendapatkan jawaban-jawaban tersebut. Setelah menyelesaikan tantangan, setiap tim bakal mendapatkan petunjuk untuk menuju pos selanjutnya. Dimanakah pos selanjutnya?

Bertanya kepada di Gedung Lawang Sewu

Halo gaes, selamat datang di Tiongkok…!!! Eeh, maksudnya di Klenteng Sam Poo Kong. Klenteng Sam Poo Kong merupakan salah satu destinasi utama yang ada di Kota Semarang. Oleh karena itu, kita menjadikan klenteng ini menjadi salah satu pos diacara Njujug Semarang, Ndaaa…!!! Nah, di pos ini ada kak Alvin dan Kak Tiwi yang akan memandu selama di pos ini. Seperti pos-pos sebelumnya, di pos ini juga ada tantangannya. Tantangannya adalah mencium dan merasakan sebuah benda yang telah disediakan oleh panitia. Banyak peserta yang kaget dengan isi benda tersebut. Mereka mengira kalo benda itu adalah binatang. Padahal ga ada binatang yang diberikan. Bagi tim yang sudah menyelesaikan tantangan langsung menuju tempat camping yang telah disediakan panitia. Karena udah terlalu sore, beberapa tim langsung diarahkan untuk menuju tempat camping. Disana sudah ada panitia yang akan memandu. Sampai ketemu ditempat camping gaes..!!!

Rame-rame di Klenteng Sam Poo Kong
Menjawab tantangan di pos Klenteng Sam Poo Kong

Hitchhiking bareng (photo by Uda Faiz)

Monday 9 November 2015

3rd Anniversary Backpacker Semarang - Njujuk Semarang, Ndaaa...!!!

Hai kawan pejalan!!!
Pie kabare? Sudah pernah ke Semarang? Rindu Semarang? Pengen Ke Semarang? Penasaran sama Semarang? Mungkin sebagian besar dari kita sudah pernah ke Semarang. Sudah tahu tentang Semarang. Kota Semarang merupakan ibukota provinsi Jawa Tengah dan merupakan salah satu kota terluas yang ada di Indonesia. Jadi kalian harus mengunjungi Semarang. Kalau kata temenku sih, Semarang itu singkatan SEMAkin Rindu dan sayANG. *haiisssh..kemudian Baper*

Pamflet 3rd Anniversary Backpacker Semarang

Kita bakal mengadakan acara keren nih!!! Acara diadakan dalam rangka merayakan 3rd Anniversary Backpacker Semarang pada tanggal 5-6 Desember 2015. Masjid Raya Baiturrahman Semarang akan jadi tempat meeting point-nya. Hanya dengan 85K, kalian bakal belajar tentang kebudayaan dan sejarah kota Semarang yang lluaarrr biaasaaa dengan tema “Njujug Semarang, Ndaaa…!!!"

Kalian berminat untuk ikut???
Kalau iyaa, kalian bisa daftar disini http://tinyurl.com/3rdAnnivBPS. Setelah kalian mendaftar, kalian bisa langsung melakukan pembayaran. Pendaftaran dan pembayaran paling lambat 30 November 2015. Pembayaran via transfer ke:
Rekening Bank Mandiri 135-000-7344-888, atau
Rekening Bank BCA 8715-906-411 a/n Nur Sulistyowati.
Konfirmasi transfer Sulis - 085640086737



Pengen tau, seperti apa acara yang akan kita diadakan?? Sedikit bocoran yaa, sedikit aja yaa ga usah banyak-banyak yaaa. Jadi acaranya adalah kita bakal keliling kota Semarang untuk njujug atau mengunjungi beberapa tempat wisata yang ada di Semarang. Pengen tau tempat mana aja yang akan dikunjungi? Makanya ikutan acara Njujug Semarang, Ndaaa…!!! Biar kalian tau dan merasakan sensasi keliling kota Semarang dengan cara yang berbeda. Setelah itu, keesokan harinya akan diadakan fun games dan outbond. Seru khan teman-teman. Yuk buruan daftar aja ke link yang sudah tercantum. Dijamin ga bakal nyesel ikutan acara ini.

Untuk keterangan lebih lanjut bisa hubungi Rivai Hidayat (085600628060) dan Alvin (085727878525). Buruan daftar yaa, karena kuota peserta terbatas. Jangan lupa ajak teman, saudara, pacar, gebetan, bahkan mantanmu juga boleh ikutan. Ayok, kita seru-seruan bareng, Ndaaa…!!!

We Are Backpacker Semarang

We Are Backpacker Semarang
Komunitas Backpacker Semarang merupakan sebuah komunitas travelling yang ada di kota Semarang.

Yang Sering Dibaca

Instagram @bpisemarang